Caspian X

Pangeran Caspian atau Raja Caspian X adalah salah satu tokoh utama di dalam novel The Chronicles of Narnia karya C. S. Lewis. Ia muncul pertama kali di seri novel yang berjudul Pangeran Caspian. Pangeran Caspian adalah seorang keturunan bangsa Telmar yang asalnya adalah bajak laut dari dunia kita.

Biografi

Pangeran Caspian X adalah anak dari Raja Caspian IX. Karena ayahnya meninggal pada saat Caspian masih muda, ia diasuh oleh pamannya yang jahat yang bernama Miraz. Pada masa itu para makhluk Narnia menjadi makhluk-makhluk yang terusir ke dalam hutan, dan sejarah mereka tidak boleh diceritakan di Narnia. Perawat Caspian secara diam-diam menceritakan sejarah Narnia yang telah lama hilang setelah bangsa Telmar menjajah Narnia. Miraz yang mengetahui itu segera mengusir perawat itu, dan diganti oleh seorang guru pribadi yang bernama Doctor Cornelius. Doctor Cornelius ternyata seorang berdarah campuran antara dwarf dan manusia. Ia menceritakan kepada Caspian bahwa Narnia benar-benar pernah ada. Ketika Miraz mendapatkan seorang putra, nyawa Caspian menjadi terancam karena Miraz ingin putranya yang baru lahir menjadi raja, bukan Caspian. Akhirnya, Caspian kabur dari istana dan bertemu dengan makhluk-makhluk asli Narnia. Lalu, bersama-sama dengan anak-anak Pevensie, ia menumbangkan kekuasaan Miraz dan menjadi raja yang baik.

Di dalam perjalanannya di "Petualangan Dawn Treader", ia bertemu dengan putri dari Ramandu. Ramandu adalah seorang bintang yang sudah tua. Ia mengambil putri tersebut menjadi istrinya, dan mempunyai seorang anak yang bernama bernama Pangeran Rilian.

Pranala luar

  • Dawn Treader[pranala nonaktif permanen] model photographs
  • The Voyage of the Dawn Treader at Narnia Fans Diarsipkan 2008-11-12 di Wayback Machine.
  • NarniaWeb
  • The Voyage of the Dawn Treader di Internet Speculative Fiction Database

Referensi

  • Ford, Paul F. (2005), Companion to Narnia, Revised Edition, SanFrancisco: Harper, ISBN 0-06-079127-6 
  • Lewis, C.S. (1951), Prince Caspian, London: Geoffrey Bles 
  • Lewis, C.S. (1952), The Voyage of the Dawn Treader, London: Geoffrey Bles 
  • Lewis, C.S. (1953), The Silver Chair, London: Geoffrey Bles 
  • l
  • b
  • s
The Lion, the Witch
and the Wardrobe

Film • Permainan video • Lagu tema
Prince Caspian
Film • Permainan video • Lagu tema
The Voyage of
the Dawn Treader

Film • Permainan video • Lagu tema
The Silver ChairThe Horse and His BoyThe Magician's NephewThe Last Battle
Karakter
Aslan · Peter · Susan · Edmund · Lucy · Penyihir Putih · Caspian · Reepicheep · Eustace · Jill · Rilian · Puddleglum · Green Lady · Shasta · Aravis · Bree · Hwin · Digory · Polly · Shift · Puzzle · Pangeran Rabadash · Semua karakter · Makhluk
Lokasi
Narnia · Archenland · Cair Paravel · Calormen · Charn · Lone Islands · Telmar · Hutan diantara dunia-dunia · Aslan's How · Negeri Aslan · Underland · Lantern Waste · Semua tempat
Lainnya
Seri BBC · Seri film · Daftar pemeran · Garis waktu · Dinasti Telmar · Pertempuran Pertama Beruna · Pertempuran Kedua Beruna
Portal Narnia