Abies fargesii

Abies fargesii
Status konservasi

Risiko Rendah  (IUCN 3.1)[1]
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Plantae
Divisi:
Pinophyta
Kelas:
Pinopsida
Ordo:
Pinales
Famili:
Pinaceae
Genus:
Abies
Spesies:
A. fargesii
Nama binomial
Abies fargesii
Franch.
Sinonim[2]
  • Abies faxoniana Rehder & E.H.Wilson *Abies kansouensis Bordères & Gaussen *Abies sutchueennsis (Franch.) Rehder & E.H.Wilson

Abies fargesii (Hanzi: 巴山冷杉) adalah spesies fir, konifer dari familia Pinaceae. Nama umumnya adalah Cemara perak farges, diberi nama sesuai misionaris Prancis, pakar botani dan kolektor tanaman, Paul Guillaume Farges. Abies fargesii dapat tumbuh sangat besar dan bisa sampai 40 meter (130 ft) tingginya. Pohon ini endemik dari China tengah, dimana ia ditemukan di provinsi Gansu, Henan, Hubei, Shaanxi dan Sichuan. Ia tumbuh di pegunungan dan daerah aliran sungai pada ketinggian antara 1.500–3.900 meter (4.900–12.800 ft) DPL. Kerucut fir ini antara 0,8-1,5 dan 13–2 sentimeter (5,12–0,79 in).

Abies fargesii adalah pohon berkayu yang digunakan dalam konstruksi dan bahan baku pulp.[3]

  • Picea asperata (kiri) dan A. fargesii (kanan), Jiuzhaigou Valley, Sichuan, Cina
    Picea asperata (kiri) dan A. fargesii (kanan), Jiuzhaigou Valley, Sichuan, Cina
  • Tunas dan daun A. fargesii var. faxoniana
    Tunas dan daun A. fargesii var. faxoniana

Referensi

  1. ^ Xiang, Q. & Rushforth, K. (2013). "Abies fargesii". IUCN Red List of Threatened Species. Version 2013.2. International Union for Conservation of Nature. Diakses tanggal 3 May 2014. 
  2. ^ "The Plant List Abies fargesii Franch". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-20. Diakses tanggal 2017-02-05. 
  3. ^ Liguo Fu; Nan Li; Thomas S. Elias; Robert R. Mill. "Abies fargesii". Flora of China. Missouri Botanical GardenSt. Louis, MO & Harvard University Herbaria, Cambridge, MA. Diakses tanggal June 25, 2012. 
Wikimedia Commons memiliki media mengenai Abies fargesii.
Pengidentifikasi takson